6 Cara Jitu Cepat Kaya di Mount & Blade Warband

Kali ini gue akan bahas beberapa cara efektif agar karakter kita di Mount & Blade: Warband bisa cepat kaya, buat kamu pemain Mount &...

Kali ini gue akan bahas beberapa cara efektif agar karakter kita di Mount & Blade: Warband bisa cepat kaya, buat kamu pemain Mount & Blade: Warband pasti tertarik dong?
6 Cara Jitu Cepat Kaya di Mount & Blade Warband

Di awal main, gue ngerasain cari uang (denar) di game ini kok susah banget ya? boro-boro untuk bayarin puluhan (apalagi ratusan) pasukan, buat beli ransum untuk diri sendiri saja ngga' ada sisanya, hahaha.

Tetapi tenang, setelah gue mencoba "menyelami" game Mount & Blade: Warband ini, gue menemukan cukup banyak cara gimana caranya kita mendapatkan banyak uang di game ini.

Gue akan bagi beberapa tips ini ke tiga grup, yaitu grup riskless, normal, dan barbar.


Cara Mendapatkan Banyak Denar di Mount & Blade tanpa Resiko Besar

6 Cara Jitu Cepat Kaya di Mount & Blade Warband
Resiko kecil yang dimaksud adalah resiko kita untuk terbunuh, merugi, bahkan bangkrut tidak besar, oke?

1. Quest dari NPC

Ini cara paling mudah untuk mendapatkan uang (dan exp!) untuk kamu yang baru main Mount and Blade: Warband, kita harus menjalankan tugas atau permintaan dari NPC seperti Raja, Vassal, Town Elder dan lain-lain, tugasnya pun bervariasi mulai dari pengantar surat (tidak direkomendasikan, karena jasa tukang pos kurang dihargai di Middle Earth, haha), menarik pajak, menjadi pembunuh bayaran, mengantar hewan ternak, hingga menjadi negosiator perdamaian antar kerajaan.

Quest dari NPC favorit gue sendiri adalah menyelamatkan tahanan di penjara kerajaan lain ( Rescue / Ransom a Prisoner ), selain mendapatkan cukup banyak denars (1500)untuk awal permainan , kita juga bakal dapetin exp yang lumayan gede, untuk awal permainan (juga).

Jadi, Quest dari NPC ini salah satu cara paling jitu untuk mendapatkan banyak denar di awal permainan, tapi ga cuma itu, menyelesaikan quest dari NPC akan ningkatin relasi kita dengan raja-raja yang bakal bermanfaat banget di tengah-akhir permainan nantinya.

2. Berdagang

Di Mount and Blade: Warband, salah satu fitur yang keren adalah sistem Trade atau berdagang.
Gimana caranya? simple.. beli barang murah di kota A dan jual dengan harga lebih mahal di kota B.
Tapi, untuk menemukan dan memaksimalkan barang yang akan dijual agar profitnya lebih gede, kamu (atau anggota partymu) memiliki skill Trade yang mumpuni.
Jika kamu beruntung, kamu bisa menemukan barang dengan selisih harga jual hingga 500 denar per barang.

Pastikan kamu punya kualitas party(pasukan) yang cukup, setidaknya 5-10 pasukan(gue saranin untuk merekrut Companion/Heroes, selain mereka tidak bisa mati, bayaran untuk mereka juga jauh lebih sedikit dari prajurit reguler, coba gunakan kombinasi companion di wiki ini agar partymu tidak saling membenci) untuk awalnya, agar kamu bisa melawan bandit yang coba menjarah barangmu.

Oh ya, untuk mengecek selisih harga jual dan beli, kamu bisa masuk ke salah satu town di Mount & Blade: Warband, lalu pilih Marketplace dan klik Access the Local Prices.

3. Membuka Bisnis di Kota

Mungkin pemain baru akan sedikit kesusahan untuk membuka bisnis di kota karena biayanya yang cukup mahal bagi pemula, yakni sekitar 2000 hingga 12000 denar per bisnisnya, selain itu kamu juga harus mempunyai relasi yang baik terhadap lord di town tersebut minimal +1 relasi.

Kamu bisa mendapatkan pemasukan pasif dari bisnis di kota, ada beberapa jenis bisnis yang ada di game ini dengan tingkat harga beli dan pemasukan yang berbeda-beda tentunya.

Beberapa bisnis yang paling banyak penghasilannya adalah Dyeworks ( di Rivacheg ), Velvet, Ironworks ( di Curaw ), Brewery ( di Dhirim dan Suno )



Normal Group

6 Cara Jitu Cepat Kaya di Mount & Blade Warband

4. Mengikuti Tournament

Cara cepat kaya selanjutnya adalah mengikuti tournament yang diadakan di beberapa town secara random, biasanya tournament diadakan bersamaan dengan feast(kamu bisa bertanya kepada tournament master yang ada di setiap town untuk lokasi tournament saat ini)

Kamu bisa mendapatkan hingga 4180 denars jika kamu memenangkan tournament tersebut, tetapi kamu harus selalu memberi bet(taruhan, 100 denars) di setiap rondenya bahwa kamulah yang akan muncul sebagai juaranya.

Ingat, jika kamu memberi bet dan gagal menjadi juara, seluruh bet atau taruhan yang kamu beri akan hangus, jadi pastikan bahwa skill bertarungmu sudah cukup untuk memenangkan tournament tersebut.

5. Berburu Bandit

Kamu bakal dapet keuntungan berlapis-lapis kalau kamu memilih untuk mencari uang dengan berburu bandit, kamu bakal dapet denar setelah selesai bertarung, lalu kamu bisa mengambil senjata, pakaian tempur yang didapat dari bandit tersebut dan menjualnya, dan juga kamu bisa menangkap bandit hidup-hidup dan menjualnya ke ransom broker.

Rekomendasi tempat berburu dari gue sih di sepanjang pantai Rivacheg tempat berkumpulnya Sea Raiders, kenapa Sea Raiders? karena mereka memakai pakaian yang ga murah kalau kita jual, kita bisa dapetin setidaknya 100 denar per barang untuk 5 barang termahal. Selain itu, di Mount & Blade: Warband + Diplomacy Mod, Sea Raiders adalah bandit dengan harga jual termahal (di Mount and Blade: Warband original semua jenis bandit dihargai fix 50 denar per orang)

Sea Raiders juga tempat yang paling oke untuk mendapatkan equip/baju/senjata tempur keren di Mount & Blade: Warband secara gratis.

Jangan lupa pastikan kamu punya skuad party yang cukup kuat untuk menghadapi Sea Raiders ataupun Bandit-bandit lainnya!

Cara Mendapatkan Banyak Uang di Mount & Blade secara Instan!

6 Cara Jitu Cepat Kaya di Mount & Blade Warband

Sampailah juga kita ke grup Barbar,

6. Merampok Rakyat Jelata

Jika kamu cukup barbar, merampok sebuah desa bukanlah masalah bagimu kan?
Merampok sebuah desa (looting) akan memberimu uang dalam bentu barang-barang yang cukup banyak secara instan, dengan konsekuensi tentunya.

Pada awalnya, merampok desa sangatlah usaha paling praktis untuk mendapatkan banyak denar dan semua orang pasti suka cara-cara praktis, namun itu semua berubah ketika 100+ prajurit musuh menyerbu party gue.

Selain merampok desa, kamu juga bisa untuk merampok caravan(gerobak dagang?) yang sedang melakukan perjalanan, selain merampoknya, kamu juga bisa hanya memintanya 'pajak lewat' yang lebih rendah resikonya daripada harus menyerangnya.

Tips Merampok Desa atau Caravan di Mount & Blade:Warband:

- Merampoklah desa atau caravan salah satu faksi saja, (ex. Jika kamu saat ini merampok desa faksi Nords, rampoklah desa faksi Nords juga lain kali), kenapa? karena kamu hanya akan dibenci oleh Nords, bayangkan bila desa dari semua faksi kamu rampok, kamu ga akan lebih dari sekelompok bandit yang akan diburu kemanapun kamu pergi, ya nggak?

-Pastikan kamu mempunyai pasukan yang kuat, karena looting membutuhkan waktu hingga seharian dan membuka kesempatan bagi prajurit musuh untuk menyerangmu, dengan mempunyai pasukan yang kuat, setidaknya  kamu bisa meninggalkan beberapa prajurit dan kabur melawannya.

-Pastikan kamu atau anggota partymu memiliki skill looting yang mumpuni, dengan skill looting yang tinggi, maka waktu yang dibutuhkan dalam memproses looting akan lebih singkat, hal ini berkaitan erat dengan tips nomor 3.

Yang Perlu di Perhatikan dalam Merampok Desa:

-Merampok desa akan menghancurkan relasimu dengan faksi yang kamu rampok, penduduk setempat, selain itu ada beberapa companion/heroes yang akan merasa tidak senang dengan tindakanmu merampok rakyat jelata yang berefek paling buruk perginya companion/heroes dari partymu, selain itu merampok desa dan caravan juga akan menurukan tingkat Honormu yang tentu sangat buruk bila kamu mempunyai rencana menjadi raja di masa depan

-------------------------------


Oke, jadi itu 6 tips cara cepat kaya di Mount & Blade: Warband ke kamu, semoga tips ini bisa membantumu!
Oh ya, jika kamu punya tips atau cara bagaimana cara cepat mendapatkan banyak uang di Mount & Blade: Warband, jangan ragu untuk membagi informasi itu ke pembaca lainnya melalui kolom komentar, oke?
Terima kasih !

Image credit:
Mount and Blade: Warband @ TaleWorlds Entertaiment.
Mount and Blade Wiki
Paragon - CSGO

COMMENTS

Name

2018,8,Android Games,26,Berita Games,13,Biografi,1,bitcoin,2,Bitcoin,7,CMovie,4,CPop,1,Feature,14,Film,7,game,3,Games,16,Games Guide,8,Horror,1,IndiaMovie,1,Jepang,1,JMovie,3,JPop,1,KMovie,2,Lain-Lain,1,Male Character,1,Mandarin,1,Mangaka,1,Mobile Legends,6,Mount and Blade,1,Musik,4,ONE OK ROCK,1,Other,3,PC Games,1,PS1,1,Rekomendasi Anime,7,Review Anime,7,Seal Online Blades of Destiny,3,ThaiMovie,2,Tips Beli,1,trik,2,Wibupedia,6,
ltr
item
Playcrunch: 6 Cara Jitu Cepat Kaya di Mount & Blade Warband
6 Cara Jitu Cepat Kaya di Mount & Blade Warband
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh-Go3sRKYDJSpF7twdlPkp4tlAjX8MyZuPLQXrZzsYygHZSYrY9-37U_VTwmnzz95NvcaHJaB6uxk4gJkSe2eQS4WOvawwUws1HdXn30VfZ2dCjLT7L9uWe-vNPFRxeQvJTYQeGHjwW-w/s320/caracepatkayadimountandbladewarband.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh-Go3sRKYDJSpF7twdlPkp4tlAjX8MyZuPLQXrZzsYygHZSYrY9-37U_VTwmnzz95NvcaHJaB6uxk4gJkSe2eQS4WOvawwUws1HdXn30VfZ2dCjLT7L9uWe-vNPFRxeQvJTYQeGHjwW-w/s72-c/caracepatkayadimountandbladewarband.jpg
Playcrunch
https://playcrunch.blogspot.com/2017/04/6-cara-jitu-cepat-kaya-di-mount-blade_1.html
https://playcrunch.blogspot.com/
https://playcrunch.blogspot.com/
https://playcrunch.blogspot.com/2017/04/6-cara-jitu-cepat-kaya-di-mount-blade_1.html
true
8751078479757785731
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy